GOL MATA UNGGULKAN CHELSEA DARI FULHAM
London - Chelsea langsung menggebrak di awal babak kedua. Dan baru dua menit pertandingan berjalan The Blues berhasil unggul lewat sepakan Juan Mata.
Di menit 47 publik Stamford Bridge bergemuruh setelah gawang Fulham akhirnya robek. Menyepak bola yang disediakan oleh Fernando Torres, si kulit bundar mengarah ke sisi kanan bawah gawang tanpa bisa dihalau kiper David Stockdale. Chelsea pun unggul 1-0..
Susunan Pemain
Chelsea: Petr Cech, John Terry, David Luiz, Ashley Cole, Josep Bosingwa, Oriol Romeu, Frank Lampard, Raul Meireles, Juan Mata, Fernando Torres, Daniel Sturridge
Fulham: David Stockdale, Brede Hangeland, Philippe Senderos, John Arne Riise , Stephen Kelly, Clint Dempsey, Moussa Dembele, Danny Murphy, Kerim Frei, Bryan Ruiz, Orlando S
PENYELAMAT CHELSEA
LONDON - Derby London yang mempertemukan Tottenham Hotspur dan Chelsea berakhir seri 1-1. Pada laga di White Hart Lane, Kamis (22/12) kedua tim sama-sama gagal memanfaatkan peluang yang ada untuk memenangkan pertandingan. Striker Chelsea, Daniel Sturridge kembali jadi pahlawan timnya. Namun, kedua pelatih beranggapan hasil ini cukup adil untuk mereka.
“The Blues” -julukan Chelsea- sempat tersentak oleh gol cepat Emmanuel Adebayor pada menit kedelapan. Beruntung, gol Sturridge di menit ke-23 menghindarkan muka Chelsea dari kekalahan. Gol ini sekaligus yang kelima bagi Sturridge dalam enam laga terakhir Chelsea di Liga Primer. Dia juga sukses menciptakan satu assist dalam enam laga terakhir tersebut.
Pada awalnya, Sturridge bukan menjadi pilihan utama pelatih Andre Villas-Boas. Walau dikenal sebagai seorang striker, faktanya ia lebih sering main di sayap. Namun, seiring berjalannya waktu, Sturridge mampu menjadi pemain vital di lini depan. Dia sukses menyingkirkan sejumlah nama besar seperti Fernando Torres, Didier Drogba, dan Nicolas Anelka.
No comments:
Post a Comment